Kumbung Jamur Tiram

Bangunan untuk budidaya jamur disebut kumbung jamur. Kumbung jamur berfungsi untuk melindungi jamur dari pengaruh lingkungan luar, seperti hujan dan sinar matahari langsung serta hama dan penyakit. Penggunaan kumbung jamur dapat menciptakan iklim mikro yang mendukung pertumbuhan jamur di dalamnya. Hal ini yang membuat jamur dapat dibudidayakan sepanjang tahun. Berikut ini hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menentukan pembangunan kumbung jamur.
kumbung-jamur-tiram-jamurselawangi

Kumbung Permanen

pembuatan kumbung jamur tiram, rammushroomBangunan permanen biasanya digunakan untuk investasi budidaya jangka panjang karena terbuat dari bahan-bahan yang kuat dan tahan lama. Usia bangunan ini biasanya mencapai 10-20 tahun dengan perawatan yang dibutuhkan tidak terlalu sering. Keunggulan dari kumbung permanen ini lebih tahan lama, tetapi biaya yang dibutuhkan tentu saja lebih mahal. Kumbung ini terbuat dari bahan-bahan yang kuat dan tahan terhadap perubahan cuaca. Dinding kumbung biasanya terbuat dari batu bata dengan tiang pancang dari besi dan atap dari genteng.

Kumbung semi permanen

pembuatan-kumbung-jamur-tiram-jamurselawangi
Bangunan kumbung semi permanen terbuat dari bahan yang lebih sederhana. Petani biasanya menggunakan kayu atau bambu sebagai tiang pancang. Sementara untuk bagian atap terbuat dari jerami, pelastik, terpal atau paranet. Keuntungan dari bahan ini bisa dibuat dari bahan-bahan yang lebih murah sehingga dapat menghemat biaya. Namun kekurangan bahan ini tidak tahan lama, sehingga memerlukan perawatan rutin dan lebih cepat rusak dibandingkan dengan kumbung permanen.


Bentuk bangunan

Bentuk bangunan kumbung bisa berbeda-beda, tetapi syarat mutlak adalah harus sesuai dengan kebutuhan hidup jamur. Perlu diperhatikan berapa besar ukuran dan kemampuan atau kapasitas dalam menampung baglog jamur. Selain itu, perhatikan pula kebutuhan udara, air dan pencahayaan bagi tanaman jamur. Umumnya bangunan kumbung terutama kumbung untuk inkubasi dan cropping (pembesaran) debuat dalam keadaan gelap dengan harapan bisa memberikan kelembaban pada jamur, namun sebenarnya itu tidak tepat karena mempersulit control pada baglog.

Kapasitas Kumbung

Kapasitas bangunan menyesuaikan dengan skala usaha. Makin besar skala usaha yang dirancang, maka akan membutuhkan bangunan yang lebih luas. Bangunan kumbung yang ideal untuk mendukung produksi dalam skala industry umumnya berukuran 9 x 16 meter dengan tinggi bangunan hinggga 5 meter. Kapasitas ideal untuk satu kumbung dengan luas tersebut dapat mencapai 20.000 baglog.

Komentar